Gambar dan Tulisan Siapakah ini?

Advertisement

http___1.bp.blogspot.com__y8y_ZpVbpsk_SwNepgYdsqI_AAAAAAAADl0_RP7zlLhd6iY_s1600_100 ribu specimen

 

Pernahkan Anda melihat gambar yang ada di uang kertas? Gambar siapakah ini? Tentunya kebanyakan adalah gambar pahlawan nasional dan ada cap pemerintah.

 

 

Matius 22 : 20 – 22 :

22:20 Maka Ia bertanya kepada mereka: "Gambar dan tulisan siapakah ini?" 22:21 Jawab mereka: "Gambar dan tulisan Kaisar." Lalu kata Yesus kepada mereka: "Berikanlah kepada Kaisar apa yang wajib kamu berikan kepada Kaisar dan kepada TUHAN apa yang wajib kamu berikan kepada TUHAN." 22:22 Mendengar itu heranlah mereka dan meninggalkan Yesus lalu pergi.

 

 

Di dalam Matius 22 : 21 mengatakan : “Berikanlah kepada kaisar apa yang wajib kamu berikan kepada Kaisar dan kepada TUHAN apa yang wajib kamu berikan kepada TUHAN “

 

 

Kita sudah tahu bahwa apa yang wajib kita berikan kepada pemerintah adalah pajak penghasilan yang kita peroleh. Lalu bagaimana apa yang kita berikan yang merupakan kewajiban kita sebagai umatNYA kepada TUHAN.

 

 

Uang mempunyai nilai karena ada gambar dan cap pemerintahnya, lalu kita adalah gambaran TUHAN. Mari kita melihat di Kejadian 1 : 26 –27 :

 

1:26
Berfirmanlah TUHAN: "Baiklah Kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita, supaya mereka berkuasa atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas ternak dan atas seluruh bumi dan atas segala binatang melata yang merayap di bumi."

1:27
Maka TUHAN menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar TUHAN diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.

 

Kesimpulan:

 

Paradigma yang sering salah adalah pemberian itu selalu dari yang paling kaya ke paling miskin, seorang yang kuat akan menolong yang lemah, seorang yang pintar menolong yang bodoh. Lalu bagaimana kita bisa memberi kepada TUHAN yang Maha segalanya yang punya Bumi dan Surga, apakah TUHAN perlu uang kita, lah semua penghasilan kita semuanya berasal dari-NYA.

 

Pemberian apa yang wajib buat TUHAN adalah seluruh hidup kita karena kita sudah ditebus oleh darah Yesus yang telah mati buat KITA, dan kita adalah gambaran TUHAN. Seperti uang kertas memiliki gambar pemerintah, maka kita wajib memberikan pajak kepada pemerintah, lalu kita adalah gambaran TUHAN, maka kita juga wajib memberikan hidup kita, dan menyisihkan sebagian penghasilan kita buat lingkungan kita khususnya untuk pekerjaan TUHAN di gereja.

 

Roma 12 : 1

Karena itu, saudara-saudara, demi kemurahan TUHAN aku menasihatkan kamu, supaya kamu mempersembahkan tubuhmu sebagai persembahan yang hidup, yang kudus dan yang berkenan kepada TUHAN: itu adalah ibadahmu yang sejati.

Advertisement
advertisement
Gambar dan Tulisan Siapakah ini? | Unknown | 5

0 comments:

Post a Comment